jawab soal pelajaran

Apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia

Apa makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia?

Jawaban

Proklamasi kemerdekaan memiliki makna di berbagai bidang, seperti politik, ekonomi, sosial, kebudayaan, dan pendidikan.

Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak perjuangan bangsa Indonesia dalam melepaskan diri dari belenggu penjajahan bangsa asing. Proklamasi kemerdekaan Indonesia dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 1945. Proklamasi kemerdekaan memiliki makna di berbagai bidang, seperti politik, ekonomi, sosial, kebudayaan, dan pendidikan.

TRENDING :  pada masa zaman logam hasil kebudayaannya berupa

Di bidang politik, proklamasi bermakna kedaulatan rakyat yaitu pengakuan dari segenap rakyat Indonesia bahwa pemerintahan Indonesia sebagai kekuasaan pemerintahan tertinggi dan terlepas dari segala bentuk penjajahan.

Dalam bidang ekonomi, proklamasi bermakna kewenangan bagi bangsa Indonesia untuk menuju masyarakat sejahtera dengan kekuasaan menguasai dan mengelola sumber-sumber daya ekonomi secara mandiri. Tidak ada lagi monopoli-monopoli dan perampasan hak kekayaan negara oleh bangsa asing. Dalam bidang sosial, proklamasi bermakna segala bentuk diskriminasi rasial dihapuskan dari bumi bangsa Indonesia.

TRENDING :  apa saja yang mempengaruhi profesi atau Mata pencaharian masyarakat?

Dalam bidang kebudayaan, proklamasi bermakna epribadian nasional yang berasal dari kebudayaan bangsa indonesia itu sendiri. Sedangkan dalam bidang pendidikan, proklamasi bermakna pendidikan di Indonesia dapat merdeka seutuhnya ketika seluruh rakyat Indonesia baik wanita maupun pria, baik yang miskin maupun yang kaya, dapat menempuh pendidikan yang sesuai.

 

Pertanyaan Lain :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *